Wednesday, May 20, 2015

Harga dan Spesifikasi Tablet Lenovo A8-50 A5500

Tablet Lenovo A8-50 A5500 - Datang lagi tablet seri A besutan Lenovo yang mengincar pengguna strata menengah bawah yaitu tablet Lenovo A8-50 A5500 yang menyambangi konsumen Indonesia medio tahun 2014 kemarin. Dimensi unit dan tampilannya hampir sama saja dengan pendahulunya. Beda yang paling kentara adalah diagonal layar yang dibawanya yang kini berukuran 8 inch dan sudah menggunakan teknologi panel touch screen capacitive IPS LCD yang bisa menghadirkan resolusi hingga 800 x 1280 pixels. Visual yang dihasilkan lumayan tajam dan jernih yang membuat penggunanya merasa nyaman menggunakannya dalam waktu lama. Terlebih dengan sudut pandang layar yang lebar.
Harga dan Spesifikasi Tablet Lenovo A8-50 A5500, Harga Lenovo A8-50 A5500, Kelebihan dan Kekurangan Tablet Lenovo A8-50, Lenovo A8-50 A5500, Spesifikasi Lenovo A8-50 A5500,

Baca juga : Harga dan Spesifikasi Tablet Lenovo A7-30 A3300

Kendati menyasar segmen kelas bawah akan tetapi harga tablet Lenovo A8-50 A5500 masih terhitung mahal. Tablet ini untuk unit baru dibanderolRp.2,5 juta. Hal tersebut tidak aneh sebab jeroannya menggunakan processor Cortex-A7 kelas quad-core dengan kecepatan 1.3 GHz yang berada dalam Chipset Mediatek MT8382. Didukung juga dengan keberadaan RAM kapasitas 1 GB plus platform Android v4.2.2 Jelly Bean. Kabarnya sistem operasi yang digunakan sudah tersedia upgrade ke versi 4.4.2 KitKat. Daya tampung storage internal pun cukup lega mencapai sekitar 16 GB. Tambahan lagi tersedianya slot kartu microSD hingga 32 GB.

Urusan kamera pun tak boleh disepelekan sebab tablet murah Lenovo ini sudah menyandang sepasang kamera. Untuk kamera utama membawa resolusi 5 MP sementara kamera kedua membawa resolusi 2 MP. Namun cukup disayangkan tanpa kehadiran fungsi fokus otomatis dan lampu kilat. Namun memang kamera yang terdapat dalam sebuah tablet tak begitu dipentingkan. Tablet Lenovo A5500 membawa baterai berukuran 4200 mAh jenis non removable.

Fitur yang juga layak dibanggakan adalah audio Dolby® Enhancement yang memungkinkan suara yang keluar lebih keras, lebih alami dan bebas dari distorsi baik Anda sedang mendengarkan melalui headphone atau speaker stereo ganda pada tablet A5500 ini.

Dan Berikut Spesifikasi Teknis Tablet Lenovo A8-50 A5500

Processor 

MTK 8382 1.3 GHz Quad-Core
Operating System Android v4.2 Jelly Bean yang bisa diupgrade ke Android KitKat 4.4
Sound 2 x Speakers / Dolby® Audio / 3.5 mm Jack

Memori 

• RAM: 1GB, ROM: 16 GB
• Micro SD hingga 32 GB

Baterai

• Type: 4200 mAh Li-Po
• Standby Time: hingga 20 hari (WiFi / 2G / 3G)
• Usage Time: hingga 11 jam (WiFi / 2G / 3G)
Dimensi 136 mm x 8.95 mm x 217 mm
Berat 360 gram

Layar 

• Bentang 8 inci HD 1280 x 800piksel panel IPS LCD
• Tipe: Capacitive touchscreen 10-point multitouch

Kamera 

• Utama : 5 MP Fixed-focus
• Depan : 2 MP Fixed-focus
Pilihan warna putih
Kartu SIM Tunggal micro SIM
Sensors G-Sensor (Accelerometer) / Vibration (+ proximity and light sensors in 3G version)

Konektifitas / Radio 

• 2G Networks: GSM / EDGE 900 / 1800 / 1900 MHz
• 3G Networks: WCDMA 2100 / 900 MHz
• Speed: HSPA+ 21 Mbps (DL) / 5.76 Mbps (UL)
• Data: GSM, GPRS, EDGE, WCDMA
• Bluetooth: Bluetooth® 4.0
• WLAN: WiFi 802.11 b/g/n, WiFi hotspot
• Radio: FM
• Satellite, A-GPS


Top